Pariwisata Daerah Cibiru

Alysha Putri Anggadinata
2 min readJun 30, 2021

Suasana asri desa bercampur dengan panasnya asap emisi kendaraan bermotor bersatu dalam wilayah lingkungan sekitarku. Daerah ini berada di Kota Bandung, namun jarang ada turis yang familiar dengan namanya, yaitu Cibiru. Wajar, ujung Kota Bandung ini memiliki ciri khas sebagai daerah kumuh. Aku tidak tersinggung dengan julukan itu, tetapi merasa perlu untuk mengubah persepsi masyarakat. Aku tidak bisa mengelak mengenai kondisi daerah ini, tetapi bukan berarti sama sekali tidak ada hal yang menarik di sini.

Mungkin, orang — orang belum tahu betapa mempesonanya melihat matahari terbit dari atas Gunung Manglayang. Suasana alam yang teduh ditambah dengan perasaan baru yang tidak pernah dirasakan di tempat — tempat lainnya. Di sinilah aku menghabiskan masa kecilku. Sejak dahulu, memang tidak banyak orang yang mengunjungi daerah ini, kecuali harus menemui kerabat mereka. Padahal, pesona alam dan pariwisatanya tidak kalah dengan daerah — daerah lain di Bandung. Sangat disayangkan bahwa daerah ini harus dibiarkan tanpa dibantu pengembangan potensinya.

Sebagai bagian dari masyarakat Kecamatan Cibiru yang mengetahui potensi daerahnya sekaligus memiliki pengetahuan dan kesempatan lebih dalam membantu pengembangan tersebut, aku pastinya harus membantu daerahku. Potensi tersebut perlu dikembangkan dan dieksplor lebih jauh agar dapat membantu mengubah kehidupan masyarakat di sini dan stigma masyarakat luar yang merendahkan. Eksplorasi dapat dilakukan melalui survei secara langsung turun ke lapangan. Menurutku, mendengarkan dan mencari tahu apa yang sebetulnya diinginkan masyarakat di sini sangatlah penting karena pengembangan daerah perlu dilakukan secara kontekstual. Setelah itu, proses pengembangan daerah bisa dilakukan sesuai dengan kemampuanku dan pengalamanku. Dengan ketertarikanku di bidang media sosial, aku bisa membantu publikasi promosi pariwisata daerah ini.

Hal — hal di atas hanyalah sebagian dari banyak hal yang bisa dilakukanku sebagai mahasiswa. Sebagai seorang mahasiswa yang mempunyai kesempatan untuk mendapatkan ilmu pengetahuan lebih, kita harus menyadari bahwa sangatlah penting untuk membantu sesama manusia.

#PoPoPeMahasiswa

#KATITB2021

--

--